Minggu, 22 April 2012

PNPM-MP Desa Pagindar Dinikmati Warga

Pagindar,SIRA : 
Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM_MP) tahun anggaran 2011 desa Pagindar tepatnya dusun Mbobi kuta duru kecamatan Pagindar Kabupaten pakpak Bharat telah dinikmati warga selaku penerima dan pengguna manfaat. 
Dimana item pembangunannya diperuntukkan pada pembangunan sarana air bersih (PSAB) yakni 2 unit MCK dengan menelan dana RP.161.910.700.00-_termasuk biaya operasional UPK dan TPK.demikian dijelaskan ketua TPK PNPM-MP desa Pagindar Juliadi Manik dirumahnya minggu lalu.lebih lanjud dikatakan kalau sebelumnya para warga didesa itu sangat kesulitan untuk mendapatkan air bersih,namun saat ini warga telah merasa lega dikarenakan kebutuhan air setiap harinya telah sampai disekitar rumah warga. 
Pembangunan PSAB dimaksud telah direncanakan melalui rapat desa hingga kepengusulan angka prioritas dikecamatan.ujar juliadi manik seraya mengarapkan perhatian pemkab pakpak bharat terhadap pembangunan/pengaspalan jalan kedesanya, sebab menurut Juliadi Manik kondisi jalan ke desa itu merupakan salah satu penghambat laju perekonomian mas-yarakat. 
Ditempat terpisah S. Manik, K.limbong warga dusun Mbobi kuta duru Desa pagindar mengaku senang dan lega atas pembangunan PSAB dimaksud serta menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat,karena menurutnya melalui program PNPM-MP banyak desa sudah terbantu seperti halnya desa kami yang selama ini kesulitan sumber air bersih. ujarnyanya. Sementara informasi yang dihimpun wartawan di desa itu ketua TPK Juliadi manik, adalah sosok peminpin yang bertanggung jawab sehingga wargaa tetap mempercayakannya sebagai ketua TPK tahun anggaran 2012 nantinya.keper-cayaan itu di berikan warga setempat melalui demokrasi berjalan. Sayangnya ketika wartawan hendak mengkomfirmasi FT/FK,UPK kecamatan pagindar dikantornya kamis (29/03) tidak ber-hasil.marga Boangmanalu yang mengaku sebagai PENLOK mengatakan keberadaan mereka tidak diketehuinya.(JM)
Keterangan foto :Inilah foto MCK PNPM-MP Tahun 2011 Desa Paagindar (Mbobi kuta duru) yang telah dimanfaat warga saat ini (Photo dok.SIRA/J.Munthe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar